Saat suasana hati tak menentu, kamu bisa semakin sedih jika mendengarkan lagu yang tepat. Namun tidak sedikit juga lagu yang bisa membuat suasana hati kamu berbunga-bunga saat mendengarkannya. Apalagi kalau kamu sedang jatuh cinta, lagu-lagu romantis pasti selalu ada di dalam playlist lagu kamu.
Musik bisa dengan mudahnya memorak morandakan hati kamu. Hanya dengan mendengarkan satu atau dua lagu, mood kamu bisa langsung berubah 180 derajat. Yap, itulah kekuatan musik dan lagu untuk para pendengarnya.
Rekomendasi Download Lagu Barat RomantisTerkenal
Nah, jika kamu masih mencari-cari lagu barat romantis yang tepat dengan suasana hati kamu yang lagi berbunga-bunga, berikut berikan 1rekomendasi lagu barat romantis populer yang bisa menemani hari-hari kamu.
The Beatles – I Will
Lagu barat romantis karangan Paul McCartney ini masuk ke dalam album Self Titled The Beatles yang dirilis pada tahun 1968. Proses penulisan dan pengerjaan lagu ini dilakukan saat Paul McCartney sedang berada di India untuk tur bersama The Beatles.
Dan tahuh kamu, bahwa sebetulnya lagu barat romantis bertajuk I Will yang kita dengar saat ini belum selesai. Namun Paul McCartney sebagai penciptanya merasa lagu ini tetap menjadi salah satu melodi terindah yang pernah ia tulis, meskipun belum sepenuhnya selesai.
Lagu ini rasanya sangat cocok untuk kamu yang baru saja menemukan pasangan hidup kamu. Liriknya yang romantis dengan alunan musik yang mendayu justru membuat lagu ini semakin indah.
The Verve – The Drugs Don’t Work
Lagu barat romantis yang berikutnya adalah lagu dari grup band pop Inggris, The Verve. Lagu ini menjadi pengalaman pribadi sang vokalis, Richard Ashcroft. Lagu ini menceritakan masa-masa saat Richard Ashcroft masih terbelenggu di dalam penggunaan obat-obatan terlarang.
Lagu The Drugs Don’t Work masuk ke dalam album ketiga The Verve yang bertajuk Urban Hymns. Chris Potter yang bertindak sebagai produser di album tersebut pernah menyatakan bahwa lagu ini merupakan lagu terbaik dan lagu dengan memiliki vokal terbaik yang pernah ia rekam.
Bee Gees – How Deep Is Your Love
Sepertinya lagu How Deep Is Your Love dari Bee gees sudah menjadi lagu barat romantis sejak orang tua kita masih remaja. Karena lagu ini dirilis pada tahun 1977.
Lagu barat romatis ini menjadi original soundtrack dari film Saturday Night Fever. Dan setelah itu langsung meraih kesuksesan besar dengan menduduki Billboard Top 100 selama 17 minggu berturut-turut.
Alunan vokal 3 bersaudara dalam Bee Gees menjadi kekuatan utama yang sukses membuat lagu How Deep Is Your Love menjadi lagu barat romantis yang pas untuk kamu.
Keane – Somewhere Only We Know
Lagu barat romatis berikutnya adalah lagu yang dibawakan oleh Keane, band alternatif rock dari Inggris. Mungkin bisa dibilang bahwa Somewhere Only We Know adalah salah satu lagu tersukses dari Tom Chaplin dkk.
Tidak sedikit yang bertanya tentang maksud dari lagu ini, apakah lagu ini mengerucut pada sebuah tempat yang memiliki kenangan spesial untuk personil Keane? Jawabanya masih belum diketahui. Namun Richard Hughes, drummer dari Keane, menyatakan bahwa lagu ini tidak selalu tentang sebuah geografis, namun juga tentang perasaan. Karena perasaan adalah hal yang universal, tidak perlu merujuk spesifik pada pada tempat, ataupun waktu.
Itulah beberapa lagu barat yang sangat romantis, bisa anda dengarkan dan download mp3 nya ketika sedang waktu luang dan ketika sedang mengerjakan pekerjaan sehari hari agar tidak bosan. Semoga membantu dan terima kasih.
Sumber: Blogpress
Baca juga: ukuran id card